\ Mata Uang Digital Asal Indonesia - Bisnis Online Bitcoin

halving

Mata Uang Digital Asal Indonesia

Posting Komentar

Mata Uang Digital Yang Pernah Di Ciptakan Indonesia



Sejak kemunculan mata uang digital yang menghebohkan jagat maya ini membuat dunia digital bukan hanya sekedar berisi informasi atau hiburan saja, tapi lebih dari itu.
Orang yang melek dunia maya yang sebelumnya hanya mencari hiburan tak luput juga mengambil keuntungan dari mata uang digital yang di sebut Bitcoin ini.
Berbagai negara sudah mengadopsi mata uang ini sebagai alternatif transaksi, sebagian mulai menciptakan mata uang digital sendiri.
Salah satunya Indonesia.
Berikut mata uang digital yang pernah di buat :

Kommunitas ( KOM )

Kommunitas adalah ekosistem crowdfunding terdesentralisasi untuk proyek web3.0. Beberapa orang mungkin menyebutnya sebagai "launchpad" atau "Platform IDO", tetapi Kommunitas bertujuan untuk membangun tidak hanya platform, tetapi lebih ke ekosistem.
Anda di sini untuk mengkikuti lounchpad diwajibkan stake token KOM

Untuk lebih jelasnya silahkan kunjungi websitenya kommunitas.net

Tokocrypto ( TKO )

Tokocrypto adalah pedagang aset kripto di Indonesia yang terdaftar resmi di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan RI.

Tokocrypto berkomitmen memperluas pemanfaatan teknologi blockchain di Indonesia, dengan menghadirkan TokoVerse sebuah ekosistem blockchain yang mencakup TKO (proyek kripto lokal pertama Indonesia dengan token hybrid CeDeFi), T-Hub (hub untuk komunitas kripto & blockchain), TokoMall (platform NFT marketplace), TokoCare (program CSR berbasis blockchain), dan TokoLabs (program inkubator dan akselerator yang mendorong bisnis dan inovasi blockchain di Indonesia) dan lainnya.

Pintu ( PTU )

Pintu Token (PTU) adalah aset kripto besutan dari platform exchange kripto PINTU
Pintu Token (PTU) merupakan token investasi aset crypto yang berorientasi untuk mendukung pengembangan ekosistem aplikasi PINTU dan menawarkan pilihan manfaat investasi. Bukan hal baru bagi bursa kripto untuk membuat token sendiri. Untuk bursa kripto yang terdaftar di Indonesia sendiri, sebelumnya sudah ada seperti Tokocrypto yang juga memiliki aset kripto sendiri.
Aset kripto Pintu Token (PTU) dibangun di atas ekosistem Ethereum blockchain dan menggunakan standar Ethereum Blockchain (ERC-20) dengan total suplai maksimal token yang beredar sebanyak 300 juta.

Vexanium ( VEX )

Vexanium adalah protokol blockchain open-source untuk membuat smart contracts dan decentralized applications (Dapps) di atas jaringannya. Sebagai platform blockchain dan smart contract, Vexanium berfokus pada pembangunan infrastruktur (first layer) yang memungkinkan developer/pengembang (startup, korporasi, dan bisnis) untuk membuat banyak proyek berdasarkan teknologi blockchain. Model bisnis Vexanium adalah model resource terdesentralisasi serupa dengan AWS, Alicloud, dan penyedia cloud lainnya.
Vexanium di perdagangkan di market Indodax, mexc, probit
Lebih jelasnya kunjungi vexanium.com

Tadpole Rebranding Menjadi Token ( NUSA )

Nusa adalah platform yang menyediakan Web3 lengkap dan layanan keuangan terdesentralisasi dari perdagangan, swap, penyedia likuiditas, pertanian, pasar pinjaman hingga NFT Marketplace.

Nusa merupakan pengembangan lebih lanjut dari Kecebong Finance. Nusa bertujuan untuk membangun platform sederhana untuk pengembangan web3, dapat diakses oleh siapa saja, dan menciptakan ekosistem insentif yang sehat bagi para pendukungnya.

Tokenomy ( TEN )

Tokenomy adalah platform yang merubah produk anda dengan mudah menjadi token untuk crowdfunding, loyalitas poin, sumbangan atau kebutuhan lain.
Tujuan Tokenomy menciptaakan penyertaan keuangan dan memberikan akses kepada siapapun yang ingin terhubung dengan jaringan pendanaan alternatif dan informasi global.
CEO Oscar darmawan sekaligus pendiri pertukaran cryptocurrency Indodax

Related Posts

Posting Komentar